Dari beberapa pengunjung yang datang ke blog ini beberapa daiantaranya mencari
informasi bagaimana cara menginstal deepfreeze, dan ada juga yang mencari informasi bagaimana menonaktifkan atau meng uninstal deepfreeze. untuk yang lupa password deep freeze atau icon deep freeze tidak muncul atau deepfreeze tidak terdeteksi, dapat menggunakan anti deep freeze atau undeep freeze, untuk menguninstalnya.
untuk kesempatan ini aku akan berbagi info tentang bagaimana cara menginstall deep freeze. pada dasarnya cara menginstal deepfreeze di pc sama antara deepfreeze versi 5 , versi 6 atau versi yang lebih tua. Pastikan dulu bahwa hard disk komputer anda mempunyai partisi lebih dari satu. Anda dapat memulai menginstalnya dengan menjalankan program aplikasi deepfreeze.
pilih drive c untuk drive lainnya kosongi, atau jangan dicentang.
setelah itu klik install. pc akan menginstal dan merestart sendiri. tunggulah sampai restart selesai.
alert box password biasanya akan muncul setelah restart selesai. jika sampai restart selesai dan ternyata alert box password deepfreeze tidak muncul, anda dapat mengklik icon deepfreeze yang bergambar panda, caranya tekan tombol shift lalu bersamaan dengan itu klik icon deepfreez (icon panda),
maka box password akan muncul seperti ini
password deepfreeze
password deepfreeze
ada cara lain memunculkan alert box password , yaitu dengan menekan tombol : crtl+shift+alt+F6 secara bersamaan.
karena deepfreeze anda baru diinstall, maka belum ada passwordnya jadi langsung klik ‘Ok” , jangan masukan password. setelah itu klik tab “password” dan isikan password untuk deepfreeze anda
setelah itu klik OK dan password anda sudah ter set dalam deepfreeze
sekarang depfreeze sudah aktif pada PC anda, perubahan apapun yang terjadi pada windows atau drive c, maka bila PC direstart, komputer akan kembali pada keadaan semula. jika komputer anda terserang virus, maka hanya drive d saja yang kena , jika direstart.. drive c akan kembali pada kondisi semula (tidak ada virus).
lalu bagaimana cara menginstal program di drive c , atau akan mengadakan perubahan setting ?
caranya :
1. munculkan alert box password deepfreeze dengan cara : klik tombol shift dan klik icon deepfreze (icon panda) , atau cara kedua : tekan secara bersamaan shift+crtl+alt+f6
2. masukan password deepfreeze anda
3. pilih boot thawed
4. lalu klik ok, dan restart.
5. setelah restart, icon deepfreeze (icon panda) akan berkedip-kedip dengan tanda silang merah. ini berarti deepfreeze PC anda tidak aktif
6. lakukan perubahan pada PC anda, seperti merubah setting, install / uninstall program , dll. setelah selesai, login ke deepfreeze lagi dan pilih boot frozen. lalu restart PC anda kembali.
Posting Lebih Baru Posting Lama Beranda
0 komentar:
Posting Komentar